Marketing mix Block-block chocolate

Halo teman-teman kembali lagi dengan MrXDaP jadi hari ini saya akan membahas apa itu marketing mix, mari kita lihat apa-apa saja sih marketing mix yang digunain pada usaha block-block chocolate. 

Apa itu Marketing Mix
 

Marketing mix merupakan suatu bentuk strategi dalam mengombinasikan berbagai macam kegiatan marketing agar tercipta sebuah kombinasi maksimal sehingga akan muncul hasil yang paling memuaskan. Marketing mix atau yang dalam bahasa Indonesia dikenal dengan 'Bauran Pemasaran' menjadi fondasi model dasar suatu bisnis. Istilah ini dikenalkan pertama kali oleh seorang profesor marketing Harvard pada 1948, Neil Borden, yang terinspirasi dari jurnal koleganya, Prof. James Culliton. Satu di antara perkembangan konsep marketing mix yang paling banyak dikenal adalah marketing mix 7P. 

jadi 7P apa sih yang digunakan oleh block-block chocolate mari kita lihat. 

MARKETING MIX BLOCK-BLOCK CHOCOLATE

1. product 

    product kami menawarkan coklat yang dapat dijadikan cemilan, product ini terbuat dari coklat,susu,coco powder, dan whip cream. Product ini memiliki rasa manis, pahit manis, dan menyegarkan jika dalam keadaan dingin. 

2. Place 
    
    untuk lokasi usaha kami, dikarenakan usaha menggunakan media sosial untuk promosi produk. jadi kami belum memiliki tempat usaha kami namun kami memiliki tempat untuk membuat produk yaitu di komplek kintamani blok 5. 

3. Price 
    untuk harga produk kami cukup terjangkau untuk kalangan kelas bawah, dengan harga 15 rb. Dengan harga ini kami yakin cukup murah dikarenakan kami menggunakan bahan-bahan yang berkualitas dan isi dalam 1 box memiliki 9 coklat. 

4. Promotion 
    cara kami mempromosikan produk kami dengan melalui sosial media, media yang kami gunakan berupa instragram. mengapa kami menggunakan instragram karena kami melihat bahwa jaman sekarang rata-rata menggunakan instragram, kami berharap dengan promosi melalui instragram akan ada banyak konsumen yang akan membeli produk kami. 

5. People 
    konsumen merupakan prioritas bagi kami, oleh karena itu kami selalu berusaha untuk membuat konsumen kami merasakan puas terhadap produk kami, kami juga memberikan pelayanan yang terbaik untuk konsumen kami. setelah konsumen membeli produk kami dan memcoba produk kami , kami akan survei atau menanyakan pendapat konsumen dari segi produk dan pelayanan.

6. physical evidence 
    kemasan kami terbuat dari kardus tipis yang dijamin bersih dan aman, serta diberikan stiker produk kami di atas kemasan sehingga membuat konsumen tertarik untuk membeli produt kami. 

7. Process 
    
    proses usaha kami, berawal dari saat kami masih di sekolah kami akan mempromosikan ke siswa-siswa yang ada di sekolah. Saat pulang sekolah kami akan mempromosikan lagi di sosial media kemudian kami berbelanja setelah itu baru kami mulai produksi untuk pesanan.
   
nah kawan-kawan sudah tahukan marketing mix apa saja yang digunakan oleh block-block chocolate. 

sekian dari blog marketing mix usaha saya yaitu block-block chocolate, mohon maaf jika ada kesalahan penulisan saya ucapakan terimakasih. 













Komentar